Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP Universitas Mulawarman sukses menyelenggarakan kuliah umum bertema "Kurikulum Merdeka dalam Pembelajaran Sejarah" pada 11 Oktober 2024. Acara ini diadakan di Aula Lantai 3 Gedung Prof. Masjaya dan melibatkan kerja sama dengan Asosiasi Guru Sejarah Indonesia (AGSI) serta MGMP Sejarah Kota Samarinda.
Kuliah umum ini dihadiri oleh mahasiswa Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP Universitas Mulawarman dan anggota AGSI Kalimantan Timur. Melalui acara ini, peserta diharapkan mendapatkan pemahaman mendalam tentang transisi dari Kurikulum 2013 ke Kurikulum Merdeka, terutama terkait perubahan porsi jam mengajar dan materi ajar dalam pembelajaran sejarah di sekolah.
Dengan adanya kuliah umum ini, diharapkan peningkatan kompetensi guru dan mahasiswa dalam menghadapi implementasi Kurikulum Merdeka di bidang sejarah.